Pacha Festival Hipnosis Ribuan Penonton Larut dalam EDM

Minggu, 20 Agustus 2017 - 22:44 WIB
Pacha Festival Hipnosis...
Pacha Festival Hipnosis Ribuan Penonton Larut dalam EDM
A A A
DENPASAR - Festival musik EDM terbesar di Bali, Pacha Festival, sukses digelar pada Jumat (18/8/2017). Acara yang menghadirkan DJ handal dari dalam dan luar ngeri itu berhasil menghipnotis pecinta EDM yang memenuhi lokasi festival, di Anantara Resort Seminyak, Bali.

Dibuka oleh Danny Wade di panggung utama, para pengunjung hanyut dengan performa apik sang DJ. Kemeriahan semakin terasa ketika Dipha Barus, Leroy Styles, Roger Sanchez, Fedde Le Grand, Patrix Johnson dan Steve Angello secara bergantian menunjukan kemampuan terbaiknya.

Selain Dany Wade dan kawan-kawan di pangung utama, keriuhan pun disuguhkan oleh para DJ dari pangung rooftop. James Sullivan, Justin Strikes, Moski Love, J-Yap, dan Leroy Styles membuat para pengunjung semakin terhipnotis dalam alunan musik eletronik glamor itu.

“Selaku penyelenggara, kami puas sekali dengan keseruan yang hadir di tengah-tengah crowd yang sangat menakjubkan. Mereka seperti tersihir oleh magic ala Ibiza. Semoga tahun depan bisa kita selenggarakan lagi,” kata General Manager dari Maxima Entertainment, Chairri Ibrahim, dalam keterangan resmi yang diterima Sindonews.com.

Rasa puas tidak hanya dirasakan oleh penyelenggara saja. Salah satu DJ yang ikut ambil bagian dalam acara yang didukung oleh MNC travel itu, Steve Angello, mengaku sangat senang dengan gelaran Pacha Festival Bali itu.

“Crowd dan atmosfernya sangat menawan, sangat menikmati jalannya festival music dance ini. Saya selalu suka pada saat perform di Indonesia, apalagi di Bali bersama Pacha Festival,” ujar dia.

Sementara itu, tidak mau kalah dengan DJ dari luar negeri. Dj papan atas Tanah Air, Dhipa Barus pun terlihat sangat atraktif saat tampil di depan para pecinta EDM. Saat membawakan lagu andalannya, No One Can’t Stop Us, peraih pengharaan DJ Of The Year itu menyelipkan bunyi-bunyian gamelan, gong juga tarian Saman. Aksi Dhipa tersebut tentunya sukses memberi warna tersendiri dalam gelaran musik DJ itu.

Sementara itu, Pacha Festival adalah festival dance berskala internasional yang rutin dilaksanakan di Amsterdam, Belanda. Tahun lalu, acara ini merambah ke Tokyo. Indonesia, dalam hal ini Bali, menjadi tempat pertama penyelenggaran Pacha Festival di Asia tenggara. Pacha Bali Festival sendiri sekaligus sebagai ajang memeriahkan HUT ke-72 RI.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0891 seconds (0.1#10.140)